Mi Wak Kejam - Sensasi Rawit Yang Membakar Lidah

tampilan sederhana tapi mengintimidasi

Sebenarnya warung mi ini tidak bernama karna lokasinya hanya di halaman rumah 
di daerah jalan durung, tidak terlalu jauh dari universitas negeri medan. Sedangkan penjualnya adalah sepasang opung yang sudah lumayan berumur.


Mi wak kejam adalah panggilan yang dibuat sendiri oleh kru kreatif yang kebetulan 
kawan-kawan saya yang memang suka nongkrong di tempat ini. Alasannya sederhana, rasanya sangat pedas dan proses pembuatannya juga lama, lumayan kejam untuk peret-perut yang sedang kelaparan kan? Pembuatnya opung- opung yang sangat telaten, maka rawit beserta bawang dan teman-temannya diiris dengan sangat perlahan, itulah penyebab utama waktu penyajian jadi sangat lama.

Kali pertama saya datang, sudah ada tujuh pesanan yang menunggu. Jadilah saya harus sangat sabar karna harus menunggu. Karna kuali si opung hanya sanggup menampung 7 porsi sekali masak. Ya benar, seandainya ada dua atau tiga pengunjung yang jumlah peasananya lebih dari tujuh, maka otomatis pengunjung terakhir harus rela sangat bersabar untuk dilayani.

tumpukan tisu jadi bukti bahwa kami kepedesan
 Setelah sekitar satu jam menunggu, pesanan saya akhirnya tiba. Penampilannya sangat provokatif,
meskipun mi yang digunakan hanyalah mi instan biasa. Warnanya merah menyala karna 
menggunakan saos sambal, saya sempat melirik saat pembuatan. Tapi yang bikin nyali saya ciut 
tentu saja rawit yang nongol di permukaan mi.

Saya tentu saja khawatir dengan keselamatan perut dan lambung. 
Meskipun pecinta makanan pedas, tapi saya sering mules kalau terlalu banyak mengkonsumsinya.

Pertama kali saya seruput kuahnya, lumayan segar. Lalu saya memberanikan diri makan sesuap, 
rasanya tentu saja pedas, tapi nikmat. 

warning : kepedasan membuat muka jadi lumer
Ya, pedasnya tidak membuat saya kapok tapi malah ketagihan. 
Dan dalam sekejap mie ludes, bahkan kuahnya juga kandas tidak bersisa. 
Kalau keringat jangan ditanya, muka dan rambut saya basah semua. 

Tapi anehnya, perut saya tidak sakit. Tidak seperti kebanyakan sajian sejenis 
yang menggaungkan rasa pedas bertingkat yang membuat saya kapok di percobaan pertama, 
mi wak kejam ini malah membuat saya bersendawa, mungkin karna mi ini juga menggunakan 
banyak bawang yang berfungsi untuk menghalau kembung.

Buat kawan-kawan yang suka pedas, saya tantang lah buat nyicipin mi wak kejam ini, 
dijamin ketagihan. Tapi harus sabar nunggu selama proses pembuatan yak.. 

_________

Location : Jalan Durung (dekat simpang Unimed)
Price : IDR 10.000

Comments

Popular posts from this blog

Rumah Kenangan

Napak Tilas Menulis Blog

Tak Mampu Berpaling dari Makanan Enak dan Segala yang Lucu